Mencari Ilmu dan Berbagi Kelebihan Kekurangan Gadget

Senin, 27 Juni 2011

Setiap Upaya

Setiap upaya pastilah ada perjuangan dan pengorbanan, ada rintangan dan jalan yang terbuka. Mereka yang saat ini sedang menikmati gemerlap dunia, walau dengan cara-cara yang kurang pantas, tentu saja tidak serta merta mau menyerah dan kembali ke jalan kebenaran.

Banyak alasan di balik semua itu, mereka malu mengakui kesalahannya sendiri, mereka tidak mau menderita walau itu adalah buah dari perbuatannya sendiri, sehingga dengan demikian mereka senantiasa melawan dan bertahan walau mereka tahu apa yang mereka pertahankan itu adalah kesalahan.
Share:

Minggu, 26 Juni 2011

Hasil UASBN 2011 Memuaskan

Membaca berita tentang Hasil Ujian Akhir Sekolah Berstandar Nasional (UASBN) 2011 di sejumlah daerah cukup memuaskan, senang juga mendengarnya.
Rata-rata mampu meraih hasil memuaskan sesuai target, bahkan tidak sedikit yang meluluskan siswanya 100 persen.

Di Jatim sendiri, nilai UASBN terendah adalah 4.85 dan nilai tertinggi adalah 30 dan di Jatim ada 7 siswa SD yang mendapat nilai 30 itu.

Sebagai warga Jatim, aku turut senang dan mengucapkan selamat.
Share:

Kamis, 23 Juni 2011

Sabar dan Tawakal

Kita harus sabar dan tawakal, huznudzan terhadap rencana Allah SWT.
Suami, istri, anak dan harta benda hanya titipan Allah.
Semuanya mutlak milik Allah SWT.

Sabar dan tawakal adalah pijakan agar dapat bertahan demi yang kita sayangi.
Share:

Kadar Ketulusan

Nilai seseorang sesuai dengan kadar tekadnya.
Ketulusannya sesuai dengan kadar kemanusiannya.

Keberaniannya sesuai dengan kadar penolakannya terhadap perbuatan jahat.
Dan kesucian hati nuraninya sesuai dengan kadar kepekaannya terhadap kehormatan dirinya.
Share:

Kamis, 02 Juni 2011

Cara Cepat Bermain Rubik | Tutorial Rubik 3x3 Pemula (Video)

Inilah tiga tahap dalam menyelesaikan rubik 3x3 dengan 3 langkah tutorial video, sangat cocok digunakan dan dipelajari oleh pemula.

Tutorial Rubik 3x3 Bagian 1.





Tutorial Rubik 3x3 Bagian 2.


Tutorial Rubix 3x3 Bagian 3.


Selamat mencoba.
Share:
Scroll To Top