Mencari Ilmu dan Berbagi Kelebihan Kekurangan Gadget

Minggu, 04 September 2011

Mengaktifkan Direct 2D Firefox

Firefox 4 memiliki kemampuan grafis yang cukup mumpuni. Ia bisa mengoptimalkan Direct2D di browser.

Bagi yang ingin merasakan kelebihan Direct 2D di firefox 4, ikuti langkah berikut ini:
1. Buka firefox.
2. Buka tab baru dan ketikkan "about:config"
3. Saat muncul peringatan, pilih I'll be careful, I promise.
4. Kemudian masukkan gfx.font di filter box.
5. Klik ganda di gfx.font_rendering.directwrite.enabled dan beri nilai True.
6. Klik kanan pada halaman tersebut dan buat sebuah nilai baru lewat menu New > Integer.
7. Masukkan "mozilla.widget.render-mode" sebagai nama dan berikan value 6.
8. Restart firefox.

Selamat mencoba.
Share:

Menggabungkan Kolom Pencarian dan Alamat

Kalau kita tengok browser milik blackberry, kolom pencarian dan alamat dijadikan satu. Jadi kalau kita mengetikkan alamat web, halaman yang dituju akan terbuka. Sementara jika kita memasukkan kata pencarian, otomatis yang terbuka adalah mesin pencari.

Nah, kita bisa juga membuat firefox seperti itu.
Caranya adalah dengan menginstal add-on Omnibar.
Search saja add-on omnibar di firefox.
Share:

Safer and Cleaner Address Bar

Opera 11.10 telah menyempurnakan address bar dengan membuatnya lebih mudah untuk mengenali identitas sebuah situs web.
Nama domain utama akan disorot sementara protokol dan parameter disembunyikan secara default.
Fitur ini juga menampilkan informasi keamanan tentang situs yang kamu kunjungi dengan lebih jelas.
Share:

Fungsi Visual Mouse Gestures

Merupakan fitur dari opera yang menarik.
Dengan adanya bantuan visual, aksi yang dilakukan dengan kombinasi gerakan mouse menjadi lebih pasti.
Visual Mouse Gesture ini muncul dengan klik dan tahan tombol klik kanan mouse.
Share:
Scroll To Top