Mencari Ilmu dan Berbagi Kelebihan Kekurangan Gadget

Rabu, 05 Oktober 2011

Code Script Converter

Ada toolsyang berguna untuk mengkonversi kode html, iso dan sebagainya ke dalam bentuk script php atau yang lainnya.
Banyak pilihan konversi yang bisa dilakukan, kita tinggal memasukkan kode script ke dalam kotak kemudian klik convert.


Link: Convert Code Script
Selamat mengutak-atik kode script
selamat mencoba.
Share:

Rabu, 14 September 2011

Mengganti Search Engine di Firefox

Tiap kali firefox terinstal, dia akan otomatis menyediakan search engine tersendiri. Biasanya yang menjadi default adalah Google.
Nah bagi yang ingin mengganti search engine dengan yang lainnya, berikut ini caranya:





1. Jalankan Firefox.
2. Klik logo Google dengan tanda segitiga di sebelah kanan atas, seperti contoh gambar di atas.
3. Klik menu "Manage Search Engine."
4. Kemudian klik "Get More Search Engine" untuk mencari search engine yang diinginkan, bisa Yahoo, Bing dan lain sebagainya.

Selamat mencoba.
Share:

Selasa, 13 September 2011

Hemat Bandwidth Firefox

Untuk menjaga kualitas firefox, Mozilla telah menanamkan fasilitas auto update. Browser ini akan secara otomatis selalu mengecek versi browser yang terbaru, add-on serta mesin pencari yang dipakai agar menggunakan versi terkini.

Namun sayangnya, auto update ini semakin banyak memakan bandwidth, baik untuk pengecekan maupun waktu mengunduh upadate. Hingga jatuhlah pada quota internet kita yang boros alias cepat habis.

Agar bisa berhemat, ini caranya:
1. Jalankan Firefox.
2. Klik menu Tools > Options > advanced.
3. Pada kolom advanced akan ditemukan tab "General", "Update" dan "Encryption".
Plilih yang Update.
4. Di bagian Automatically checks for updates, hilangkan tanda cek di depan opsi Firefox, Add-ons dan Search Engine.
5. Klik OK dan restart firefox.

Selamat mencoba.
Share:

Minggu, 11 September 2011

Mengecek Tingkat Keamanan suatu Website

Ada beberapa situs yang menyediakan layanan untuk mengecek seberapa aman suatu situs. Tak pelak lagi, ketika kita berselancar di dunia maya, kita memang tidak terlalu memperhatikan tingkat keamanan sebuah website.
Sebenarnya ada juga dan mungkin tidak sedikit pula website di luar sana yang menjamin aman.

Lalu bagaimana kita bisa mengetahui kalau website yang kita kunjungi itu aman. Nah di sini ada cara untuk mengeceknya.
Silahkan tuju lini berikut ini: Cek Keamanan Suatu Situs

Cara mengeceknya juga cukup mudah, kita tinggal masukkan saja link di kolom kanan atas dan klik Go.
Setelah itu akan tampil seberapa besar nilai yang tampil.

Ini contoh dari tampilan blog ini setelah dicek.


Selamat mencoba.
Share:
Scroll To Top