Mencari Ilmu dan Berbagi Kelebihan Kekurangan Gadget

Tampilkan postingan dengan label Elektronik. Tampilkan semua postingan
Tampilkan postingan dengan label Elektronik. Tampilkan semua postingan

Rabu, 17 Agustus 2016

5 Langkah Atasi USB Tidak Terdeteksi pada Laptop

Hal ini biasanya disebabkan adanya tegangan listrik yang tidak wajar, tegangan listrik statis bisa jadi. Maka dari itu perlu cepat diselesaikan.
  1. Pertama yang perlu Anda lakukan adalah dengan me-restart laptop Anda.
  2. Saat melakukan proses POST (Power On Selft Test), maka dengan segera tekan tombol “Del” pada keyboard. Ini dilakukan untuk menampilkan pengaturan BIOS.
  3. Apabila sudah tertampil, maka masuk pada bagian Power Management.
  4. Kemudian pilih “Enable”pada USB Port.
  5. Selesai.

NB, jika post USB yang lain berfungsi
Share:

Sabtu, 09 Agustus 2014

Polytron DVB T2 Full HD Support

DVB T2 dari Polytron kini dilengkapi dengan Teknologi EWS yaitu Early Warning System, dimana peringatan bencana akan diinformasikan kepada pemirsa dengan bunyi alarm.
Spesifikasi lainnya adalah:
- Full HD
- Personal Video Recording
- High Definition Television
- Dapat dugunakan untuk segala jenis TV
- Kualitas gambar dan suara lebih baik
- Pilihan program siaran lebih banyak
- Menggunakan versi MPEG 4
- USB 2.0 port
- HD Media Player
- Pencari saluran TV otomatis
- Panduan Jadwal Program Siaran
- HDMI input, AV, Coax
- Video: H264; MPEG2; DIVX; AVI; MKV; TS; M2TS; VOB; DAT; MPEG; MPEG4
- Audio: AAC dan MP3.

sumber:
polytron.co.id
Share:

Rabu, 06 Agustus 2014

Polytron Compo GD 715

Merupakan salah satu Audio keluaran Polytron yang mengusung Audio Portable Compo.

Pada Compo ini fitur yang disuguhkan sangat lengkap, baik untuk memutar musik dengan bantuan kaset ataupun piringan DVD/CD. Selain itu pada Compo ini juga dilengkapi port USB yang memungkinkan Anda memainkan musik via USB dengan file MP3, MPEG4. Tak hanya itu, Compo ini juga dilengkapi fitur Radio dengan keluaran suara yang jernih.


Bagi Anda yang suka berkaraoke, Compo ini juga sangat mudah penggunaannya dalam berkaraoke, yaitu dilengkapi Auto Vocal Changer sehingga bernyanyi/berkaraoke akan semakin asyik.

Untuk komponen Audio speaker-nya produk ini juga tidak kalah dari mini Home Theater, yaitu dilengkapi fitur Bazzoke dan Surround Sound, dijamin suara yang dihasilkan akan terdengar Bombastis dan Fantastis.

sumber:
polytron.co.id
Share:

Rabu, 23 Juli 2014

Polytron Rice Cooker

Polytron Rice Cooker dilengkapi dengan teknologi yang canggih, yang berfungsi ganda, baik sebagai penanak nasi juga sebagai pemanas nasi, sehingga nasi tetap terus hangat dan nikmat untuk disajikan.

Dengan bahan baku berkualitas food grade, dimana panci aluminium dilapisi dengan black crystal yang berlisensi food grade yang anti lengket dimana panci pun sangat mudah dibersihkan dan tidak mudah bergores. Dengan sistem pemanasan yang tersebar tiga arah 3 Dimensi (atas, bawah, samping), mampu menghasilkan kehangatan nasi yang merata dan tahan dari basi hingga 3 hari.
Pada beberapa tipe rice cooker lainnya, Polytron juga melengkapi rice cooker-nya dengan teknologi Hexagonal Pattern dimana elemen pemanas di desain dengan segi-8 yang dapat menghasilkan pemanasan yang sempurna, sehingga nasi tidak mudah basi dan terjaga kandungan gizinya.

Polytron Rice cooker memiliki multi fungsi yang dapat digunakan untuk memasak, mengukus hingga menghangatkan. Tidak sedikit yang menggunakan rice cooker Polytron untuk para pebisnis kuliner, kebanyakan dari mereka menggunakan rice cooker Polytron untuk menghangatkan agar makanan tetap nikmat di santap.

sumber:
polytron.co.id
Share:

Minggu, 27 April 2014

Keluhan Servis Printer Merk Samsung

Pada KAMIS (9/1/2014) saya menyerviskan printer merek Samsung di GSI Surabaya dengan problem LED sensor pintu error.

Customer servis (CS) GSI mengatakan servis akan selesai sekitar satu minggu. Waktu jatuh tempo saya menghubungi CS GSI katanya sudah selesai dan dari Mojokerto saya langsung ke Surabaya untuk mengambilnya. Sayangnya, sampai di GSI printer belum selesai diservis.

Konyolnya hal tersebut berulangkali (empat kali) terjadi. Bahkan, sampai sekarang pun printer belum selesai di servis.


Parahnya lagi tanda terima servis yang semula full warranty (terlampir) malah diganti out warranty per tanggal Selasa (11/2/2014). Akibat lambatnya servis dan tidak adanya kejelasan dari pihak Samsung, saya harus mengganti printer baru untuk pelanggan saya.

Mohon CS Samsung bisa lebih kompeten dan profesional dalam melayani dan menangani keluhan pelanggan.

Faisol Nadzir
Miji – Mojokerto

sumber:
surya
Share:

Jumat, 11 April 2014

Dispenser Polytron PWC 107/103

Dispenser Polytron PWC 107/103

Spesifikasi:
Dimensi 393 x 426 x 1023 mm.
Hot, normal, and cool mode.
Anti Spill.
Child lock system.
Mini refregerator (PWC 107).
Mini compartment (PWC 103).
High quality hygienic material.



Warna pilihan:
Merah, hijau, biru.
Share:

Kamis, 13 Maret 2014

Polytron DVB T2 Dilengkapi dengan Teknologi EWS

DVB T2 dari Polytron kini dilengkapi dengan Teknologi EWS yaitu Early Warning System, dimana peringatan bencana akan di informasikan kepada pemirsa dengan bunyi alarm.


Spek lainnya adalah:
- Full HD
- Personal Video Recording
- High Definition Television
- Dapat dugunakan untuk segala jenis TV
- Kualitas gambar dan suara lebih baik
- Pilihan program siaran lebih banyak
- Menggunakan versi MPEG 4
- USB 2.0 port
- HD Media Player
- Pencari saluran TV otomatis
- Panduan Jadwal Program Siaran
- HDMI input, AV, Coax
- Video: H264; MPEG2; DIVX; AVI; MKV; TS; M2TS; VOB; DAT; MPEG; MPEG4
- Audio: AAC dan MP3

sumber:
polytron.co.id
Share:

Selasa, 18 Februari 2014

5 Alasan Kenapa Memilih Speaker Merk FENDA

Berikut 5 alasan kenapa lebih baik memilih speaker FENDA :
  1. Produksi di pabrik sendiri, tidak "OEM atau menjahitkan" ke pabrik orang lain. http://www.fenda.com   /   http://www.fendaindia.com
  2. Fenda juga menerima pesanan merk-merk Speaker kelas dunia (World Wide Brand). Nama Fenda sudah ter-register di 42 negara dan mendapat pengakuan dunia sehingga pangsa pasarnya terus berkembang di lebih dari 80 negara di dunia.                                                       http://www.rookiey.en.ecplaza.net
  3. Standarisasi Kualitas Suara.
  4. Semua produk Speaker Fenda di design oleh Amerisonic International, USA. http://www.amerisonic.com
  5. Fenda adalah merk Paten berkelas dunia (World Wide Brand), sehingga kualitas suara yang dihasilkan benar-benar disesuaikan dengan selera Internasional.                                             http://www.ecvv.com/company/fenda-tina/profile.html


Membeli speaker ibaratnya membeli LUKISAN, wajib untuk dirasakan sendiri sampai benar-benar puas. Kualitas Speaker Fenda Standar Internasional dan menjalani proses quality control yang ketat, berbeda dengan beberapa Merk yang beredar di Indonesia, mereka tidak punya pabrik sendiri dan hanya "Menjahitkan" ke pabrik kelas "home industri". Kualitas tidak terjaga dan berubah-ubah karena TIDAK ADA Standarisasi. Sebagai contoh: Seri X "Dijahitkan" di pabrik X, kualitas punya pabrik X. Seri Y "Dijahitkan" di pabrik Y, kualitas punya pabrik Y.

Sehingga kalau diperhatikan, walaupun merk-nya sama, tetapi kualitas dan "Warna" suara berbeda-beda, ini menunjukkan bahwa barang tersebut di produksi di pabrik yang berbeda-beda. Mereka kesulitan untuk "OEM" ke pabrik Fenda karena ada ketentuan minimal Quantity yg harus mereka penuhi dan tentunya karena pertimbangan harga, yaitu karena memburu harga perolehan yang murah walaupun ternyata di Indonesia dijual dengan harga yang sangat tinggi
Share:

Jumat, 10 Januari 2014

Spesifikasi dan Harga PHT 138 Polytron Home Theatre

PHT 138 Polytron Home Theatre
Home theater dengan harga terjangkau, yaitu berkisar Rp.1.3jutaan.


Spesifikasi adalah:

- Single disc front loading
- USB 2.0
- DVD / SVCD / VCD / CD / MP3 / MPEG4 / JPEG
- Flashrip Function
- JPEG Viewer, Karaoke recording
- Copy delete function
- LED display
- 7 modes preset equalizer
- 5 x 15 Wrms for Satellite Speaker
- 1 x 30 Wrms for subwoofer
- Optical and coaxial digital output
- 2 mic input
- DVD component output.

sumber:
polytron.co.id
Share:

Kamis, 22 Agustus 2013

7 Penyebab TV Rusak paling sering

Ada beberapa penyebab yang mengakibatkan kerusakan TV, di antaranya adalah sebagai berikut:


1. Kita punya kebiasaan meletakkan barang elektronik lainnya di dekat pesawat televisi yang sedang menyala. Barang elektronik seperti ponsel, dll... bisa mempengaruhi pesawat televisi karena imbas dari radiasi dari ponsel ketika ponsel tersebut sedang aktif dan menerima panggilan atau pesan pendek.

2. Seringkali menyalakan pesawat televisi selama 24 jam non stop secara berturut-turut. Saran: Pesawat televisi itu menggunakan perangkat elektronik, biar bagaimana pun juga elektronik juga bisa mengalami penurunan kemampuannya.

3. Terkadang pesawat televisi yang tiba-tiba “hang” suka kita pukul supaya kembali lagi normal. Ini merupakan tindakan yang salah, karena pukulan tangan Anda pada pesawat televisi akan mempengaruhi komponen yang ada di dalamnya.

4. Terlalu sering menonton film atau DVD dengan DVD player yang tersambung dengan pesawat televisi juga bisa mengakibatkan kerusakan TV. Terutama jika menonton film menggunakan DVD player dalam waktu yang dekat. Jadi, jika menggunakan DVD player di rumah dan tersambung dengan pesawat televisi, sebaiknya jangan menggunakannya terlalu sering.

5. Pada saat hujan yang disertai dengan petir atau kilat yang menyebabkan petir, sebaiknya kita jangan menyalakan pesawat televisi. Terutama lagi jika menggunakan antena yang dipasang di luar rumah. Sambaran petir pada antena ketika pesawat televisi sedang menyala bisa berimbas pada pesawat televisi.

6. Jika bukan komponen dalam pesawat televisi yang mengalami kerusakan TV, bagian body pesawat televisi juga sering mengalami kerusakan. Misalnya, bagian tombol on, volume, channel. Jika kita tidak menggunakan remote control, kemungkinan tombol-tombol tersebut akan cepat rusak.

7. Hal penting lainnya terkait dengan kerusakan TV ini adalah memilih service pesawat televisi yang sudah terpercaya. Jangan sembarangan menggunakan jasa service pesawat televisi, sebaiknya gunakan jasa service pesawat televisi resmi yang bisa dipanggil, sehingga Anda juga bisa mengawasinya.

sumber:
polytron.
Share:

Rabu, 12 Juni 2013

3 Keadaan yang Sering Terjadi pada TV

Berikut ini adalah jenis-jenis kerusakan yang sering terjadi pada TV baik TV tabung, LED TV maupun LCD TV:

1. Layar televisi tidak penuh menampilkan gambar.
Jika normal, biasanya layar televisi berukuran penuh selayaknya ukuran tabung televisi tersebut. Jika sedang mengalami kerusakan TV, gambar dalam pesawat televisi menjadi lebih kecil dari gambar normal, sepertinya pesawat televisi mengecil atau berubah ukurannya.

Kalau kerusakan TV yang dialami parah bisa juga layar televisi menjadi blank begitu saja, tanpa terlihat kehidupan didalamnya alias tidak ada gambar. Melihat seperti itu, umumnya orang mengatakan bahwa kerusakan TV yang di alami pesawat televisi adalah rusak pada bagian tabungnya.

Padahal kerusakan TV itu bukan dari tabungnya, tetapi yang rusak adalah bagian sinkronisasi vertikal dalam sistem pesawat televisi.


2. Sering televisi mengalami kerusakan dengan tiba-tiba "ngadat".
Yakni layar di kiri dan kanannya seolah tertekan sehingga di bagian tersebut yang ada hanya garis-garis hitam sehingga gambar tak tampak normal. Terkadang juga, kerusakan TV yang dialami adalah gambar pesawat televisi kita yang seperti dikerubuti ribuan semut alias titik-titik hitam putih.

Garis-garis hitam tersebut malah kelihatan tambah ramping. Orang yang gemuk, terlihat di layar menjadi ramping. Dan orang kurus terlihat semakin kurus karena posisi gambar yang meninggi.

Kerusakan seperti itu, ada beberapa kemungkinan, misal; rusak di bagian transformer fly back, catu daya, bagian horizontal, atau bisa juga tegangan listrik yang tak kuat karena terlalu banyak beban.

3. Kerusakan TV berikutnya adalah ketika warna pesawat televisi didominasi oleh warna tertentu.
Misalnya jingga, ungu, dan sebagainya sehingga gambar yang muncul menjadi tidak lazim. Untuk kerusakan TV jenis ini kemungkinan dari tabung televisi yang benar-benar rusak.

Note:
Jika mengalami kerusakan seperti di atas, maka TV harus diperiksakan kepada tenaga ahlinya untuk mengetahui diagnosa penyakitnya. Jangan ragu untuk mengunjungi ataupun menghubungi Service Centre terdekat.

sumber:
Polytron Indonesia
Share:

Minggu, 02 Juni 2013

Sejarah Awal Adanya Bazzoke Polytron

Pertama kali dibangun pada tanggal 16 Mei 1975 di suatu kota kecil di Jawa Tengah.Dengan nama PT Indonesia Electronic dan Engineering dengan penyertaan modal yang sederhana perusahaan kecil ini memberanikan diri untuk memproduksi barang elektronika. Sejak awal perusahaan initidak pernah melibatkan pihak asing maupun modal asing dan tidak pernah memiliki prinsipal.

Awalnya, semua komponen elektronika berasal dari Singapura sebagai bahan training dan pembelajaran karyawannya. Setelah merasa cukup pembelajaran tersebut, maka pada tahun 1977 pabrik di Kudus Jawa Tengah ini mulai mendatangkan komponen dari Belgia untuk memulai proses alih teknologi.


Pada masa itu Polytron mulai diperhitungkan oleh kompetitornya. Pertama kali produk yang di luncurkan adalah televisi dengan merek Polytron. Saat itu pula Polytron membuka lembaga riset dan pengembangan. Alih teknologi televisi pernah didapatnya dari kerjasama Polytron dengan perusahaan televisi Salora dari Finlandia. Kemudian waktu berselang, Polytron berubah nama dari PT Indonesia Electronic dan Engineering menjadi PT Hartono Istana Electronics, kemudian berubah lagi menjadi PT Hartono Istana Teknologi hingga sekarang.

Polytron mampu mengangkat image-nya dengan produk bernama Compo berteknologi Bazzoke. Siapa yang tidak kenal Bazzoke? Pasti semua kenal dengan nama itu. Tahun 1990-an suara Bazzoke menggema hingga ke pelosok desa. Masa itu PT. Hartono Istana Teknologi dengan produk bernama Polytron menjadi nomor satu untuk market share Audio yang telah mencapai lebih dari 50%. Sungguh mengagumkan, dimana masa itu adalah prestasi besar di 15 tahun dirgahayu Polytron.

Pada tahun 2000, Polytron memproduksi Home Theatre Dolby Prologic ataupun Dolby Digital sebagai terobosan dengan teknologi canggih, dimana suara yang dihasilkan dari Home Theatre tersebut dapat membuat rumah menjadi bioskop pribadi dengan kualitas suara yang bagus. Dikenal dengan Sky Tower-nya, produk ini juga telah dilengkapi USB input, 10 Preset Equalizer, 5.1 Channel Speaker Output dan sebagainya. Menyusul, Polytron melahirkan produk Audio lainnya seperti Mini Hifi di tahun 2006 dengan keunggulan teknologi seperti 5.1 Channel Home Theatre, Flash Rip Function, VFD Display, Bazzoke, 2 Way Speaker with Silk Dome Tweeter, 5 Modes Preset Equalizer and 1 User Equalizer yang mampu mengatur suara yang dihasilkan lebih maksimal pada Bass, Treble, dan Midrange Control.

Mini Hifi ini disempurnakan lagi dengan Capacitive Touch Panel, Bluetooth A2DP Streaming Input, Gadget input yang dapat terkoneksi ke USB, Multimedia, handphone dan mampu dikoneksikan sebagai docking dari merk gadget terkenal, Karaoke with Auto Vocal Changer dan sebagainya.

Kemudian pada tahun 2010 Polytron tetap terus eksis dengan meluncurkan Nano Hifi dengan nama Minimax, dengan fitur yang lebih canggih yaitu 6 Modes Preset and 1 User Equalizer, VFD Display, USB 2.0 Input dan Recorder, Multi Yoke Woofer, Bluetooth A2DP Streaming Output, Gadget Input dan sebagainya. Dengan ukuran yang mini namun menghasilkan suara yang mumpuni dan maximal.

Begitu juga dengan jajaran Active Speaker yang baru-baru ini telah disempurnakan dengan Pitch Control, XBR Woofer, 3 Way Speaker, Gadget Input yang mampu dikoneksikan dengan berbagai media seperti USB input, Multimedia Input, dan sebagainya.

Edi Ariawan selaku Product Manager Audio and Video menjelaskan, “tak diragukan lagi untuk produk Audio Polytron, hal ini dikuatkan dengan hasil penelitian dari GFK, misal untuk produk Audio Home System pada Brand Share di akhir tahun 2012 Polytron meraih lebih dari 45% sama jika dibandingkan dengan Brand Share by Price list pada periode yang sama. Sedangkan pada DVD Player Brand Share, Polytron meraih lebih dari 20% pada periode tersebut. Diharapkan pada tahun ini peningkatan mencapai lebih dari 10%. Tentunya pencapaian ini harus diikuti oleh terobosan teknologi baru pada produk dan diimbangi oleh pelayanan yang baik dan ramah”, jelas Edi.

Ditahun 2013 ini Polytron juga meluncurkan produk barunya, dengan alih teknologi Digital, untuk segmen pasar kelas menengah, misal pada PDA 220 dengan design yang unik, USB Input, Gadget Input, Radio FM Digital, Clock, Alarm, Reminder, Timer On, LED Display dan sebagainya. Juga pada PDA 560 yang baru-baru ini di release dengan keunggulan memiliki MP3 In, Clock, Alarm, Reminder, Power Station yang dapat digunakan untuk isi daya ponsel anda, Gadget Input yang dapat dikoneksikan dengan handphone, dapat dikoneksikan sebagai docking dari merk gadget terkenal, USB input, Memory Card, dan lain sebagainya.

sumber:
polytron.co.id
Share:

Senin, 08 April 2013

Compo Baru Polytron PDA 560

Ini ada produk compo yang paling baru dari polytron. Saat ini masih dalam tahap pendistribusian ke dealer-dealer seluruh Indonesia. Harga jualnya adalah Rp. 530.000,- menurut polytron.

Lebih keren karena bisa untuk charging HP juga. harga ini berkisar Rp.530.000,- harga untuk wilayah Jakarta.
Fitur sudah tercantum di dalam gambar, bisa untuk power charge juga.
Speaker dengan one way direct.


Spesifikasi Polytron Compo PDA 560

USB input.
MicroSD input.
MP3 in.
Radio FM PLL.
Clock.
Alarm.
Reminder.
Timer ON.
LED Display.
Power station.
Share:

Kamis, 14 Maret 2013

Ketahui Warna Oli Sebelum Mengganti

Peran oli sangatlah vital.
Sebaiknya periksa secara rutin berdasarkan meteran kendaraan.
Sebaiknya, sebelum mengganti oli, ada baiknya dicek terlebih dahulu warna olinya.


Warna Oli Sebelum Penggantian






1. Hitam

Warna oli berubah menjadi hitam bisa disebabkan oleh dua hal. Pertama akibat kendaraan telah menempuh perjalanan dengan jarak tempuh lebih jauh. Kedua karena terjadi kerusakan pada mesin.
Jika hal itu terjadi disarankan untuk segera mengecek mesin mobil ke ahlinya.

2. Putih Pekat

Oli berubah menjadi warna putih susu jika tercampur dengan air.
Hal ini bisa jadi karena kondisi mesin anda yang sudah kurang baik. Ada baiknya segera periksakan ke bengkel terdekat dan terpercaya, lakukan pengecekan.
Jangan sungkan untuk memperbaiki sedikit saja kerusakan karena ini bisa memperkecil jumlah uang yang harus keluarkan.

3. Coklat agak kekuningan

Warna ini biasanya menunjukan kendaraan usai menempuh perjalanan dengan Jarak tempuh yang kurang lebih berkisar antara 1.000-2.000 km, sehingga membuat warna oli menjadi coklat kekuningan.
Jika yang terlihat adalah warna tersebut masih dapat dikatakan normal.
Share:

Minggu, 10 Maret 2013

Tips Merawat dan Membersihkan Rice Cooker

Berikut ini, Tips merawat dan membersihkan rice cooker merk Polytron dan Merk yang lain.


1. Untuk menghindari agar nasi tidak menempel di bagian dasar panci, aduk sesering mungkin selama memasak.

2. pilih rice cooker dengan panci yang memiliki kekuatan panas merata dan hemat listrik karena akan mempengaruhi kualitas nasi yang dihasilkan.

3. Segera matikan/cabut power listrik jika nasi tinggal sedikit, sehingga anda dapat berhemat listrik.
Buka sedikit tutupnya atau pindahkan nasi ke tempat lain.

4. Tunggu hingga cooker sudah dingin, angkat panci dalam nya, dan tuangkan air untuk merendam sisa-sisa nasi yang masih menempel. Lalu biarkan hingga sisa nasi terkelupas.

5. Cuci panci dengan spons lembut agar tidak menggores lapisan panci/Teflon

6. Bilas dengan air hangat setelah pencucian guna mengangkat bakteri-bakteri pada panci rice cooker usai digunakan.

7. Pastikan tidak ada sisa sabun yang tertinggal selama proses pencucian agar nasi yang dimasak nantinya tidak berbau sabun.

8. Segera keringkan panci dalam yang sudah dicuci.

9. Jangan lupa juga untuk membersihkan panci luarnya dengan lap lembut.

Semoga bermanfaat….
Share:

Rabu, 06 Maret 2013

Keyboard yang Bisa Dicuci Logitech Washable Keyboard K310

Telah launching sob, di Indonesia sebuah keyboard yang bisa dicuci seluruhnya, dan tidak rusak, tidak kemasukan air. Nama keyboard tersebut adalah Logitech Washable Keyboard K310, Keyboard yang Bisa Dicuci.

Gadget baru ini terbilang unik, karena bisa dicuci dengan mudah sekalipun kotoran kopi ada di atas keyboard yang satu ini.
Memang keyboard ini senangnya dicuci sob ya.


Keyboard yang dirancang agar selalu terlihat dan berfungsi seperti keyboard baru, bukan hanya sekedar membersihkan kotoran debu, bahkan hingga direndam keseluruhan karena Washable Keyboard K310 dilengkapi dengan lubang drainase sehingga sangat mudah dibersihkan dan dikeringkan.

Tombol-tombolnya memiliki karakter lapisan UV dan laser printed yang melindungi huruf agar tidak mudah pudar saat dicuci.
Anda tetap dapat mengetik dengan lebih nyaman berkat susunan tata letak yang familier seperti F-key dan number pad, dan semuanya terangkum dalam desain unik nan kontemporer.

Hal yang tak terduga bisa saja terjadi setiap saat. Dan Logitech membuat antisapi tersebut dengan keyboard anti air.
Dapat direndam di air hingga kedalaman 30 cm (11 inci). Lubang drainase pada bagian belakang keyboard mempercepat proses pengeringan.


Tombol-tombol shortcut pada keyboard


  • Tekan F1 untuk kembali ke beranda
  • F2 untuk membuka email
  • F3 untuk memulai pencarian
  • F4 untuk berhitung dengan kalkulator.
  • F5 untuk mengaktifkan media player dan memainkan musik favorit
  • F6 untuk kembali ke lagu sebelumnya di musik player
  • F7 untuk memainkan atau jeda lagu
  • F8 untuk lagu berikutnya.
  • F9/F10 untuk mute
  • F11 untuk mengecilkan atau memperbesar volume.
  • F12 untuk mengaktifkan mode sleep PC.


Note:
  • Cuci dengan tangan.
  • Gunakan sabun dan kain yang lembut ke dalam air hangat dengan kedalaman kurang dari 30 cm dan suhu 50°C.
  • Jangan dicuci dengan dishwasher (mesin pencuci piring).
  • Jangan menggunakan sikat kasar, ampelas, alkohol, pelarut, deterjen atau cairan lain dengan bahan yang bersifat merusak.
  • Jangan rendam kabel USB.
  • Ikuti petunjuk pencucian pada Quick Start Guide.


PERINGATAN: 
BAHAYA TERTELAN/TERSEDAK
  • Tombol dapat dilepas-pasang dengan mudah.
  • Jauhkan anak-anak di bawah umur 3 tahun.

Spesifikasi pencucian

  • Dapat dicuci dengan tangan: Jangan menggunakan dishwasher (mesin pencuci piring)
  • Maksimal kedalaman air 30 cm (24 jam pada suhu 25 derajat C atau 36 siklus pencucian selama 5 menit @ 50 derajat C)
  • Gunakan spons lembut atau sikat (jangan menggunakan bahan kasar)
  • Gunakan sabun pencuci piring standar (jangan menggunakan alkohol disinfektan atau cairan yang bersifat merusak)
  • Keringkan secara alami

Share:

Sabtu, 02 Maret 2013

Asus RT-N66U Router Wireless-N900 Gigabit Dual-Band

Didesain dengan teknologi jaringan terkini, RT-N66U menyediakan konektivitas wireless dan kabel yang luar biasa cepat. Kelebihan lainnya adalah disertakannya antenna Wi-Fi berkekuatan tinggi yang dapat dipasang-lepas untuk menyediakan jangkauan wireless yang lebih luas.


Kinerja Hebat dengan Kontrol Hebat

Baik Anda seorang ahli teknologi ataupun pengguna pemula, RT-N66U sangat luar biasa mudah digunakan dengan instalasi bebas CD, Quick Installation Setup (QIS) yang plug-and-surf dan Anda dapat langsung menggunakannya dan menghubungkannya PC, smartphone, tablet dan perangkat wireless lainnya dengan cepat. Berkat tool antarmuka grafis yang telah ditingkatkan, Anda dapat melakukan kontrol lebih dari sebelumnya, seperti memonitor kekuatan sinyal, pengaturan fitur parental control, dan fungsi bermanfaat lainnya yang handal dan intuitif.


Router gigabit wireless-N900 dual-band ASUS RT-N66U menyediakan kinerja hebat dengan jangkauan yang luas. Menggunakan ASUSWRT UI, Anda dapat mengatur jaringan dengan cepat, kustomisasi akses pengguna, dan memonitor kekuatan sinyal. Mengikuti jejak RT-N56U yang telah memenangkan penghargaan, RT-66U meningkatkan kecepatan Wi-Fi untuk transmisi 5 GHz dan 2.4 GHz sebesar 50% dengan kecepatan hingga 900Mbps, ideal bagi yang menggunakan bandwidth dengan intensitas tinggi seperti streaming video HD 3D, gaming multiplayer, sharing file hard drive USB, dan sharing printer yang terhubung ke USB. Amplifier Wi-Fi terintegrasi menjadikan RT-N66U sangat sempurna sebagai router wireless di ruangan berukuran besar seperti di gedung dan di rumah dengan lantai banyak, dan memiliki jangkauan sinyal yang mampu menjangkau semua area.



Transmisi Dual Band secara bersamaan, 2.4GHz dan 5GHz, untuk menyediakan sinyal kuat dan koneksi ultra cepat hingga 900Mbps
Layanan ASUS AiCloud: Access, stream, share, sync - dimanapun dengan storage tanpa batas!
Port Gigabit Ethernet menghadirkan kinerja Internet tercepat, terpercaya dan handal
Download Master untuk penyimpanan data secara online dan akses ke perangkat storage USB yang terhubung ke router
Meningkatkan jangkauan wireless dengan antenna berkekuatan tinggi yang dapat dipasang-lepas
File Sharing, Printer Sharing dan 3G Sharing melalui dua port USB terintegrasi yang multi fungsi
ASUSWRT Dashboard UI untuk menyediakan kemudahan pengaturan, monitoring sinyal dan kontrol aplikasi jaringan.


Satu tempat untuk semua data Anda - ASUS AiCloud
ASUS AiCloud adalah aplikasi mobile yang cerdas dan mudah digunakan untuk menghadirkan pengalaman ASUS cloud dari iOS dan Android. Access, stream, sync, dan share semua file Anda dimanapun, dari layanan storage cloud publik maupun private.

3 langkah mudah untuk pengaturan melalui tablet, smartphone, ataupun PC

Dengan RT-N66U, pengaturan kini semakin mudah. Cukup aktifkan dan hubungkan router lalu buka browser Anda di perangkat yang memiliki fitur Wi-Fi seperti laptop atau tablet. Anda akan diarahkan ke halaman pengaturan dan akan diminta untuk memasukkan ID/password dari provider Internet, dan Anda sudah siap online. Kini pengaturan jaringan semakin mudah dari sebelumnya.


Online dalam 30 detik


Desain audo-detection memungkinkan Anda menyelesaikan pengaturan RT-N66U dalam 30 detik. Dibandingkan dengan instalasi router yang ruwet dan berbelit, kemajuan yang dicapai oleh ASUS ini menghadirkan kemudahan yang tak tertandingi dan menyediakan kecepatan jaringan ekstrim yang lebih cepat dari sebelumnya.


Spesifikasi

Network StandardIEEE 802.11a, IEEE 802.11b, IEEE 802.11g, IEEE 802.11n, IPv4, IPv6
Product SegmentN900 ultimate performance; 450+450Mbps
Data Rate802.11a : 6,9,12,18,24,36,48,54Mbps
802.11b : 1, 2, 5.5, 11Mbps
802.11g : 6,9,12,18,24,36,48,54Mbps
802.11n : up to 450Mbps
AntennaDetachable antenna x 3
Operating Frequency2.4GHz/5GHz
Encryption64-bit WEP, 128-bit WEP, WPA2-PSK, WPA-PSK, WPA-Enterprise, WPA2-Enterprise, WPS support
Firewall & Access ControlFirewall: SPI intrusion detection,DoS protection
Access control: Parental control, Network service filter, URL filter, Port filter
ManagementUPnP, DLNA, DNS Proxy, DHCP, NTP Client, DDNS, Port Triger, Virtual Server, DMZ
VPN SupportIPSec Pass-Throuth
PPTP Pass-Through
L2TP Pass-Through
PPTP server
WAN Connection TypeInternet connection type : Automatic IP, Static IP, PPPoE(MPPE supported), PPTP, L2TP
Multicast Proxy support
Utilities.Download master
- support BT, NZB, HTTP, ED2K
- support encryption, DHT, PEX and magnet link
- upload and download bandwidth control
- download scheduling

.Media server:
Image: JPEG
Audio: mp3, wma, wav, pcm, mp4, lpcm, ogg
Video: asf, avi, divx, mpeg, mpg, ts, vob, wmv, mkv, mov

.QoS:
WMM
User definable rules for IP/MAC/Port. Upload and Download bandwidth management.
ACK/SYN/FIN/RST/ICMP with Highest priority

.Guest Network
2.4GHz guest network x 3, 5GHz guest network x 3

.Printer Server: multifunctional printer support(Windows nly), LPR protocol support

.File server: Samba and FTP server with account management

.PPTP VPN server

.Network map

.Traffic monitor
Ports4 x RJ45 for 10/100/1000/Gigabits BaseT for LAN, 1 x RJ45 for 10/100/1000/Gigabits BaseT for WAN, Support Ethernet and 802.3 with max. bit rate 10/100/1000/Gigabits Mbps and auto cross-over function(MDI-X)
USB 2.0 x 2
TombolWPS Button, Reset Button, Power Button
Indikator LEDLAN x 4
WAN x 1
AIR x 2
USB x 1
Power SupplyAC Input : 110V~240V(50~60Hz)
DC Output : 19 V with max. 1.58 A current
Dukungan OSWindows® 8 , 32bit/64bit
Windows® 7 , 32bit/64bit
Windows® Vista , 32bit/64bit
Windows® XP , 32bit/64bit
Mac OS X
Linux
Dimensi207 x 148.8 x 35.5 mm (WxDxH)
Berat450 g
Package ContentRT-N66U wireless router
Stand
RJ-45 cable
Power adapter
Warranty card
Quick start guide
Router Special Features3G/4G data sharing AiCloud Printer server Download Master AiDisK Multiple SSIDs Parental Control
Share:

Kamis, 28 Februari 2013

Asus Raih PCplus Reader’s Choice Awards

Penghargaan yang diraih ASUS dari kalangan media yang sudah lebih dari 12 tahun berkecimpung di industri IT ini sekali lagi membuktikan bahwa ASUS berkomitmen dalam upayanya untuk menghadirkan produk, layanan, dan pengalaman terbaik bagi pengguna.


ASUS, pemimpin global di era digital kembali meraih penghargaan prestisius dari tabloid PCplus, salah satu media IT terkemuka di Indonesia. Penghargaan diraih ASUS saat PCplus menggelar survey tahunan Reader’s Choice Awards untuk mengetahui merek apa yang menjadi merek favorit pembaca media tersebut untuk tiap-tiap kategori yang disediakan.


Selama kurun waktu 2 minggu, PCplus melakukan survey secara online terhadap lebih dari 500 responden dari seluruh Indonesia, dengan total 303 suara yang valid. Sebanyak 89% responden berjenis kelamin pria, dan 11% responden wanita. Rata-rata berusia 25 tahun dan berprofesi sebagai pegawai swasta (34%) dan mahasiswa (31%).

via asus
Share:

6 Tips Membersihkan Speaker

6 Tips Membersihkan Speaker adalah sebagai berikut:


  1. • Gunakan kuas halus/kuas bulu (kuas yang bahannya halus dan berujung lancip) untuk menjangkau bagian-bagian yang sulit dibersihkan tanpa harus membuka kisi-kisinya.
  2. • Bersihkan speaker secara rutin dan hati-hati, jangan sampai kotoran menumpuk dan menggangu kualitas suara yang diharapkan.
  3. • Perhatikan bahannya, kalau terbuat dari kertas (paper), maka membersihkannya jangan menggunakan air. Karena, kertas sangat rentan terhadap air. Walaupun terkena air sedikit, namun lambat laun bisa jebol.
  4. • Jika memungkinkan, gunakan blower atau hair dryer agar semua kotoran dapat terdorong keluar.
  5. • Khusus subwoofer, jangan lupa boksnya juga dibersihkan. Jika boksnya dilapisi vinyl, maka bisa menggunakan kain basah untuk menyeka noda.
  6. • Lakukan pembersihan ini secara rutin dan berkala, karena semakin tebal kotorannya maka semakin sulit membersihkannya.
Share:

Senin, 25 Februari 2013

Samsung Meluncurkan HomeSync

Apa itu Samsung HomeSync.
Adalah sebuah perangkat cerdas, android berupa hub yang cocok untuk rumah tangga.
Pengalaman hiburan terbaik pada besar layar TV, dan cara baru menikmati HDTV Anda melalui pengalaman pengguna yang familiar dan cerdas Android sehingga mampu menciptakan pengalaman yang terhubung media untuk seluruh keluarga.

Diluncurkan pada tanggal 24 Februari 2013 kemarin.


Drive 1TB HomeSync dapat membantu Anda sync ke beberapa perangkat, menyediakan penyimpanan bersama atau pribadi untuk semua konten Anda. Mendukung delapan rekening terpisah untuk menutupi seluruh keluarga, dan memungkinkan setiap pengguna untuk meng-upload dan men-download konten dari beberapa perangkat dan langsung berbagi dengan anggota keluarga lainnya.

HomeSync membawa yang terbaik dari game Android, film, acara TV, dan konten streaming langsung ke ruang tamu Anda. Hal ini memungkinkan Anda untuk melakukan streaming konten dari perangkat Galaxy Anda secara nirkabel ke TV - membiarkan Anda menonton, melihat dan menggunakan semua rumah Anda video, foto dan aplikasi, dan semua pada 1080p HD penuh.


Component
Description
CPU
1.7GHz Dual Core 
Memory
1GB DDR3 + 8GB eMMC + 1TB HDD
Connectivity
LAN
Gigabit Ethernet
WiFi
802.11 b/g/n 2.4GHz & a/n 5GHz HT40 2x2 MIMO Channel Bonding
Bluetooth
V4.0
Interface
USB 3.0
External USB I/F Connection (x2)
Micro USB
PC Connection 11pin mUSB (x1)
HDMI out
Support (HDMI1.4)
Optical Audio
Audio Amp. Connection
Codec
Video
H.264, H.263, MPEG4, VC-1, Sorenson Spark, WMV7/8, MP43, VP8, DivX
Audio
MP3, AAC LC/AAC+/eAAC+, WMA 9std/10pro/Lossless, FLAC, Vorbis, AMR-NB/WB, Wav, Mid, AC-3
DRM
HDCP 1.3/2.1, Playready, Widevide, Trustzone
Share:
Scroll To Top